Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Gresik Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wabup Berharap Peran Perpustakaan Desa Mentaren I Bisa Maksimal

  • Oleh James Donny
  • 30 Januari 2018 - 17:26 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau- Wakil Bupati (Wabup) Pulang Pisau Pudjirustaty Narang berharap perpustakaan yang ada di Gedung Sanggar Seni Desa Mantaren I, Kecamatan Kahayan Hilir dapat dimanfaatkan maksimal oleh masyarakat.

"Karena kita sama-sama tahu bahwa dengan membaca buku dapat meningkatkan pengetahuan informasi positif," ujar Wabup saat meresmikan Gedung Sanggar Seni Desa Mantaren I, Selasa (30/1/2018).

Wabup mengatakan perpustakaan merupakan sumber informasi, fasilitas pendidikan non formal, dan tempat mengembangkan budaya bangsa melalui buku dan majalah. "Perpustakaan juga memberikan hiburan untuk masyarakat dengan membaca, serta acuan atau referensi penelitian ilmiah," katanya.

Menurutnya perpustakaan sangat dibutuhkan di wilayah pedesaan yang masih kurang informasi dan arus komunikasi. "Harapan saya dengan adanya fasilitas ini, masyarakat bisa mendapatkan lebih banyak pengetahuan, sehingga dikemudian hari masyarakat akan lebih maju," harap Wabup.

Ia mengapresiasi adanya fasilitas perpustakaan pada Gedung Sanggar Seni Desa Mantaren I ini, karena menurutnya merupakan eksistensi pemerintahan desa dalam upaya ikut mewujudkan pembangunan dalam rangka peningkatan sumber daya manusia dan pelestarian seni budaya.

"Dengan adanya sarana ini, masyarakat untuk lebih pro aktif lagi dalam mengembangkan diri dalam membaca," harapnya. (JAMES DONNY/B-8)

Berita Terbaru