Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Pegunungan Arfak Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tim BKSDA Sudah Bertolak ke Sungai Sebangau

  • Oleh Budi Yulianto
  • 30 Januari 2018 - 23:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya- Tim Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kalimantan Tengah sudah berada di daerah Sebangau, Kabupaten Pulang Pisau, sejak Senin (29/1/2018).

"Yang berangkat ada delapan orang. Sekarang posisinya sudah di Sebangau," kata Kepala BKSDA Kalteng Adib Gunawan kepada Borneonews, Selasa (30/1/2018).

Ia menuturkan, langkah awal yang akan dilakukan mereka adalah berkoordinasi dengan pihak kecamatan setempat berikut melakukan pemasangan papan peringatan di daerah muara Sungai Sebangau yang menjadi tempat di mana buaya berada.

Pemasangan tersebut sebagai langkah supaya masyarakat tidak lagi melintas di area terlarang. "Jadi berangkatnya selain untuk berkoordinasi juga langsung memasang papan plang peringatan," ungkapnya.

Keberangkatan tim itu sekaligus sebagai bukti atas janji yang disampaikan Adib Gunawan bahwa akan memasang papan plang peringatan sekaligus menangkap buaya pemangsa manusia.

Korban yang telah dimangsa predator ganas itu bernama Aman bin Nanal, 30, warga RT 02, RW 01, Desa Sebangau Jaya, Kecamatan Katingan Kuala, Kabupaten Katingan.

Ia tewas diterkam buaya pada saat mencari udang di muara Sungai Sebangau, Kabupaten Pulang Pisau, Sabtu (20/1/2018). (BUDI YULIANTO/B-3)


TAGS:

Berita Terbaru