Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kepahiang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Danramil Tumbang Jutuh Bertekad Bangun Rumah Baca

  • Oleh Budi Yulianto
  • 31 Januari 2018 - 19:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya– Danramil 1016-05/Tumbang Jutuh Kapten Inf Suradi tidak hanya peduli dengan kemanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

Mantan Pasi Intel Kodim 1016/Palangka Raya itu juga peduli dengan pendidikan. Bahkan dalam waktu dekat, ia berencana mendirikan rumah baca hijau di depan kantor Koramil.

Rumah baca itu nantinya bisa dimanfaatkan anak-anak Tumbang Jutuh dan sekitarnya untuk belajar.

“Kami akan membangun rumah baca hijau dengan harapan anak-anak bisa senang belajar bersama-sama,” kata Suradi mewakili Dandim 1016/Plk Letkol Czi Chandra Adibrata kepada Borneonews, Rabu (31/1/2018).

Selain rumah baca hijau, Kapten Suradi juga bertekad membangkitkan kembali tarian daerah khas Dayak, sehingga dapat terus dilestarikan.

“Motivasi saya agar anak-anak bisa giat belajar sambil bermain. Terlebih lagi membangkitkan tarian khas Dayak supaya bisa dilestarikan,” ungkapnya.

“Selain itu, bila nantinya saya sudah tidak lagi menjabat sebagai Danramil, paling tidak itu bisa bermanfaat untuk masyarakat,” imbuh dia.

Menurutnya, ide tersebut mulai muncul ketika acara 17 Agustus 2017 digelar. Di mana penari yang tampil pada acara itu hampir semuanya orang tua dengan usia di atas 65 tahun.

“Sedangkan untuk rumah baca hijau, bila sudah jadi, bisa sebagai aula belajar karena luasnya 5x12 meter. Jadi cukup luas.”

“Saya juga akan mengenalkan alusista senjata kepada anak didik baik SMU, SMP, SD, maupun TK. Nantinya, Polsek juga kita libatkan,” tuturnya. (BUDI YULIANTO/B-3)

Berita Terbaru