Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Danrem 102/Pjg Perintahkan Anggotanya Bersatu dengan Polri

  • Oleh Budi Yulianto
  • 03 Februari 2018 - 05:42 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Komandan Korem (Danrem) 102 Panju-Panjung Kolonel Arm M Naudi Nurdika memerintahkan anggotanya untuk selalu menjaga kebersamaan dengan Polri demi mempertahankan situasi yang aman dan kondusif khususnya di Kalimantan Tengah.

"Saya perintahkan jajaran TNI khususnya di Kalteng mari bersama-sama dengan Polri. Jangan sampai ada yang memisahkan antara TNI dan Polri," tegas Danrem, Jumat (2/2/2018).

Sementara itu, Kapolda Kalteng Brigadir Jenderal Anang Revandoko mengucapkan terimakasih kepada Danrem atas bantuannya dalam mewujudkan situasi aman dan kondusif di Bumi Tambun Bungai.

"Kalimantan Tengah, sangat sangat kondusif. Saya terimakasih sekali kepada pak Danrem atas bantuannya. Rasa aman di Kalteng menjadi hal yang mutlak kita pertahankan. Kita bisa bersama TNI," kata Kapolda.

Kapolda menambahkan, bentuk kebersamaan itu tidak hanya dipadukan lewat ngopi bareng. Tapi juga olahraga bersama, patroli, beribadah, musik dan lain-lain. "Kalau TNI Polri bersama, masyarakat akan merasa aman," tutur Kapolda. (BUDI YULIANTO/B-5)

Berita Terbaru