Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tiap Desa Harus Siapkan Alat Damkar

  • Oleh Naco
  • 08 Februari 2018 - 23:50 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Anggota Komisi I DPRD Kotawaringin Timur Syahbana menyebut bantuan mesin untuk alat pemadan kebakaran (damkar) dari pemerintah pusat yang digelontorkan melalui anggota DPRD RI Hamdani sangat membantu masyarakat, bahkan ia mendorong agar alat seperti itu bisa dimiliki tiap desa.

"Pak Hamdani ada memberikan bantuan mesin alat damkar, semoga bantuan itu bisa membantu masyarakat, kami juga mendorong agar kepala desa bisa mengadakan alat damkar semacam itu," kata Syahbana, Kamis (8/2/2018). 

Dikatakan Syahbana, alat damkar semacam itu harus dimiliki tiap desa, pengadaannya bisa dengan memanfaatkan dana desa yang digelontorkan kepada masing-masing desa. Agar jika terjadi kebakaran alat itu bisa dimanfaatkan.

"Kalau tiap desa memiliki alat pemadaman, akan lebih memudahkan dalam memadamkan api, karena kita tidak bisa mengandalkan alat pemadam milik Pemkab Kotim, karena mereka mengutamakan pelayanan di Kota saja, apalagi alat mereka terbatas," ucapnya.

Syahbana yakin jika masing-masing desa memiliki dua hingga tiga mesin pemadam, jika sewaktu-waktu terjadi kebakaran hutan dan lahan akan mudah mengatasinya. Karena selama ini masih ada beberapa desa saja yang memiliki alat tersebut.

"Karena yang namanya memadamkan api akibat kebakaran hutan dan lahan itu sudah jadi tugas kita bersama, dan itu sudah jadi intruksi pemerintah pusat," tegasnya. 

Dikatakan Syahbana, alat lengkap pemadam kebakaran tidak membutuhkan biasa besar. "Kalau dialokasikan Rp20 juta saja, sudah bisa beli beberapa unit alkon lengkap dengan selang-selangnya," pungkasnya. (NACO/B-5)

Berita Terbaru