Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Lamongan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Presiden Jokowi Jadi Wartawan Selama 10 Menit

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 09 Februari 2018 - 11:40 WIB

BORNEONEWS, Padang - Presiden Joko Widodo menghadiri peringatan Hari Pers Nasional (HPN) di Pantai Muaro Lasak, Padang, Provinsi Sumatera Barat, Jumat (9/2/2018).

Saat menyampaikan sambutan, Jokowi memanggil seorang wartawan, peserta HPN.

Dari sekian banyak jurnalis, seorang wartawan laki-laki maju ke panggung. 

“Pertanyaan wartawan sulit-sulit. Sekarang gantian, Bapak (wartawan) jadi presiden. Saya jadi wartawan,” kata Jokowi yang disambut gelak tawa peserta HPN.

Pertanyaan Jokowi pun terbilang kritis dan memancing gelak tawa berikutnya. “Bapak punya menteri 34, menteri mana yang dianggap paling penting” tanya Jokowi kepada wartawan yang maju ke depan.

“Menteri yang bisa membuat presiden tersenyum,” jawab wartawan itu yang lagi-lagi disambut tawa peserta HPN.

Pertanyaan selanjutnya yang dilontarkan Jokowi pun mengundang suasana riuh. “Media apa yang paling menyebalkan selama Bapak jadi Presiden,” tanya Jokowi.

Dalam kesempatan itu, Jokowi juga menyampaikan harapannya agar pers selalu menjadi pilar penegak aspirasi masyarakat hingga pilar penegak fakta-fakta melalui pemberitaan. (MUHAMMAD HAMIM/B-3)

Berita Terbaru