Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sragen Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Formad Kalteng Tolak Rencana Pembentukan Komunitas 212

  • Oleh Budi Yulianto
  • 10 Februari 2018 - 08:32 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Ketua Forum Masyarakat Dayak (FORMAD) Kalteng Bachtiar Effendi menyatakan menolak keras adanya rencana pembentukan Komunitas 212 di Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Minggu (11/2/2018) besok.

"Formad Kalteng dengan tegas menolak rencana pembentukan Komunitas 212 di Sampit," tegas Bachtiar didampingi Pelaksana Harian Formad, Warda Rocky M Dahan, Jumat (9/2/2018) malam.

Ia menuturkan, menerima informasi akan adanya pembentukan Komunitas 212 pada sore hari melalui WhatsApp.

Menurut Bachtiar, alasan menolak pembentukan komunitas karena tidak ingin nantinya suasana di Kalteng yang sudah kondusif terusik.

"Apapun alasannya, kita menolak," tegasnya.

Untuk itu, Bachtiar meminta kepada aparat penegak hukum supaya mengambil langkah-langkah agar tidak mengizinkan kegiatan pembentukan komunitas 212 digelar.

"Kami minta aparat mengambil langkah," pungkas Bachtiar. (BUDI YULIANTO/B-5)

Berita Terbaru