Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polda Kalteng Kirim 150 Personel ke Kapuas

  • Oleh Budi Yulianto
  • 12 Februari 2018 - 23:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Sebanyak 150 personel Polda Kalteng dikirim ke Kabupaten Kapuas, Senin (12/2/2018) malam.

Gerak cepat ini sebagai langkah antisipasi terhadap hal yang tidak diinginkan setelah KPU menetapkan Ben Ibrahim S Bahat-M Nafiah Ibnor sebagai pasangan tunggal pada pilkada di Kabupaten Kapuas 2018.

"Kita mengantisipasi kegiatan penetapan pasangan calon. Di Kapuas kebetulan ada sedikit goyang. Kita BKO-kan dari Polda dan Polres terdekat. Ada 150 personel," kata Karo Ops Polda Kalteng Kombes Pol Achmad Yudi Suwarso mewakili Kapolda Kalteng Brigjen Pol Anang Revandoko, Senin sore.

Ia menuturkan, sampai detik ini, situasi di Kapuas masih tetap aman. "Saya dapat laporan dari anggota saya di sana bahwa pasangan yang tidak lolos (Mawardi-Muhajirin) akan menempuh ketidakpuasannya sesuai jalurnya," ungkap dia.

"Jadi saya minta ya landai sajalah. Silakan tempuh sesuai jalurnya," imbaunya.

Sementara itu, personel Polda Kalteng berangkat ke Kapuas pada pukul 18.00 WIB setelah sebelumnya dilakukan pengecekan personel. Mereka yang diberangkatkan merupakan anggota dari Brimob, Sabhara, Ditpamobvit, dan Gegana. (BUDI YULIANTO/B-3)

Berita Terbaru