Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Prostitusi di Lingkar Selatan Berkedok Warung Kopi

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 19 Februari 2018 - 13:30 WIB

BORNEONEWS, Sampit- Lokasi prostitusi di Jalan M Hatta (lingkar selatan Sampit), Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), telah beroperasi sejak lama.

Untuk menyamarkan praktik haram itu, mereka berkedok membuka warung kopi. Sehingga masyarakat umum tidak curiga.

Walau disamarkan dengan warung kopi, prostitusi di daerah lingkar selatan bukan rahasia lagi. Karena rata-rata masyarakat sudah mengetahui bahwa daerah itu dijadikan tempat untuk bisnis esek-esek.

"Rata-rata mereka menutupinya dengan berkedok membuka warung kopi. Sehingga bagi pelanggan yang hendak melepas sahwat mereka seakan minun kopi di tempat itu. Beberapa saat kemudian baru masuk ke dalam bilik yang disediakan," ujar Suhaimi, warga sekitar, Sabtu (17/2/2018).

Dari pantauan Borneonews, ada belasan buah warung esek-esek yang berdiri di sepanjang Jalan M Hatta. Hal itu membuat warga sekitar resah.

Warga pun berharap agar persoalan ini menjadi perhatian serius Pemkab Kotim, khususnya Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP). 

"Mereka itu sudah sering dirazia Satpol PP bahkan digusur. Namun tetap saja kembali lagi membangun bilik untuk prostitusi tersebut," kata Suhaimi.

Karena itu, ia berharap Pemkab Kotim memberikan solusi agar tidak ada lagi prostitusi Bumi Habaring Hurung, seperti halnya lokalisasi Km 12, Jalan Jenderal Sudirman, yang sudah ditutup. (MUHAMMAD HAMIM/B-3)

Berita Terbaru