Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Konawe Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Seleksi Calon Paskibra Dimulai 5 Maret 2018

  • Oleh Hardi Sarjito
  • 20 Februari 2018 - 22:28 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Mulai 5 Maret 2018 seleksi Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) dimulai dari tingkat kecamatan dan terakhir diseleksi 12 Maret tingkat kabupaten oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Kotawaringin Barat (Kobar).

"Ada alasan kenapa kita mempercepat seleksi Paskibra karena tanggal 19 Maret itu mereka ada Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) untuk tingkat SMA dan SMK, setelah itu Ujian Nasional (UN) pada April," kata Kabid Kepemudaan Dispora Kobar Tunggungan Manurung, Selasa (20/2/2018).

Manurung mengatakan ada alasan kenapa seleksi harus melalui kecamatan karena apabila siswa itu terpilih dan tidak bisa mengikuti Paskibra, maka akan sulit mencari penggantinya. Oleh karena itu seleksi awal dilakukan di kecamatan.

"Selain itu kita juga meminta kepada sekolah untuk melaksanakan seleksi memilik siswa yang baik dari yang terbaik. Setelah itu kita akan datang dan diseleksi lagi agar siswa tersebut bisa mewakili Kotawaringin Barat untuk tingkat nasional," ucapnya.

Dia menuturkan syarat untuk paskibra seperti, untuk kabupaten kalau perempuan, tinggi badan minimal 160 centi meter dan untuk provinsi dan pusat harus 165 centi meter.

Kemudian untuk laki-laki di kabupaten sendiri harus 170 centi meter lebih dan tidak boleh melebihi 180 centi meter serta postur tubuh juga mempengaruhi seperti laki-laki harus memiliki berat badan ideal 65 kilo gram, dan untuk perempuan 55 kilogram. (HARDI/B-6)

Berita Terbaru