Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sambas Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

MTQ Kabupaten Kotawaringin Timur Digelar 10-14 Maret

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 23 Februari 2018 - 20:20 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) yang ke-49 akan dilaksanakan di Kecamatan Cempaga, pada 10-14 Maret 2018 mendatang.

"MTQ akan digelar pada Maret 2018 mendatang. Dan untuk tempat sudah mulai kami persiapkan," ujar Camat Cempaga Sukarnedi, Jumat (23/2/2018).

Tempat kegiatan tahunan tersebut akan dilaksanakan di lapangan sepakbola Kecamatan Cempaga. Persiapan sudah mencapai 70%, dan terus dilakukan persiapan lainnya, karena jadwal pelaksanaan dimajukan daei jadwal sebelumnya.

Tidak hanya itu, panitia saat ini juga berupaya untuk melakukan pelebaran jalan dan juga membuka jalan baru menuju ke tempat kegiatan MTQ.

Pihaknya mengantisipasi kalau terjadi hal yang tidak diinginkan seperti banyaknya penonton yang datang. Sehingga sebagian bisa memanfaatkan jalan alternatif yang dibuat tersebut.

"Kami memprediksi adanya lonjakan penonton. Karena lokasi Kecamatan Cemapaga ini cukup dekat dengan Kota Sampit, dan kurang lebih hanya membutuhkan waktu sekitar 30 menit saja. Sehingga bisa jadi masyarakat datang untuk menonton," kata Sukarnedi.

Selain membuka jalan, saat ini pihaknya juga membangun mimbar tilawah. Dan juga pemasangan tends VIP. Selain itu perumahan untuk para kafilah juga terus disiapkan.

Dan semuanya diharapkan bisa selesai sebelum tiga hari pelaksanaan kegiatan.

"Jaringan listrik juga akan segera kami pasang. Agar pelaksanaan bisa berjalan lancar tanpa rekendala listrik," terang Sukarnedi. (MUHAMMAD HAMIM/B-5)

Berita Terbaru