Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bantara Kotawaringin Barat Lakukan Penjelajahan

  • Oleh Hardi Sarjito
  • 24 Februari 2018 - 06:06 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Bantara Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan penjelajahan ke sejumlah tempat di kabupaten ini. Selain itu mereka melakukan acara Boden Powell Day memperingati Bapak Pandu sedunia.

"Kegiatan ini ada dua yaitu Bantara Kecakapan Umum Tingkat Penegak mereka harus menjelajahi jalur di sekitar SMAN 1, Kampung Sega, Kali Arut, Pojok Korindo, dan terakhir di Masjid Agung Riyadlus Sholihin," kata Pembina Pramuka Erwin Hary Kustaman, Jumat (23/2/2018).

Kegiatan tersebut itu dilakukan untuk mengasah kerja sama, semangat juang dan ketangkasan. 

Selain Bantara ada kegiatan Boden Powell Day dilakukan. "Boden Powel ini sangat melekat sekali di dalam sejarah Pramuka di Indonesia, Boden Powel juga merupakan bapak pramuka atau pandu sedunia. Jadi untuk mengenang jasanya. kita merenungkan dan bercerita singkat sejarah Boden Powell," ucapnya.

Dalam melaksanakan kegiatan itu harus dilakukan dengan semangat. Karena dengan jasa-jasanya lah Pramuka bisa dikenal diseluruh dunia.

Tujuan dilaksanakan kegiatan itu agar generasi muda bisa lebih berkarya dan pantang menyerah serta memiliki semangat juang tinggi. (HARDI/B-5)

Berita Terbaru