Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kotawaringin Timur Jadi Sorotan Nasional Dalam Peredaran Narkoba

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 25 Februari 2018 - 18:00 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) M Taufiq Mukri menyatakan bahwa daerah ini jadi sorotan nasional tentang peredaran narkoba, karena masuk dalam jona merah.

"Kotim sudah menjadi sorotan nasional tentang peredaran narkoba, dan ini menjadi perhatian kita semua," ujar Taufiq Mukri, saat sambutan dalam kegiatan Talk Show Hidup Indah Tanpa Narkoba, di Aula Hotel Wera, Minggu (25/2/2018).

Dirinya menerangkan bahwa memang saat ini pemerintah bersama aparat kepolisian berkomitmen untuk memberantas peredaran barang haram tersebut.

Hal itu dikarenakan merusak generasi muda yang menjadi penerus bangsa ini. Sehingga dengan adanya Talk Show Hidup Indah Tanpa Narkoba yanh digagas oleh organisasi Sikat Narkoba Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) ini sangat diapresiasi oleh pihaknya.

Karena ini merupakan suatu langkah untuk menyelamatkan generasi bangsa.

"Kami sangat berterimakasih atas kegiatan ini, apalagi yang hadir merupakan anak muda, dewasa, bahakan orangtua," kata Taufiq.

Sementara pada Minggu (25/2/2018) di Aula Hotel Wera dilakukan kegiatan Talk Show Hidup Indah Tanpa Narkoba.

Narasumber dalam kegiatan tersebut yakni Irjen Pol (Purn) Benny J Mamoto mantan Deputi Penindakan BNN. Kemudian Endang Mariani, dari Ikatan Alumni Universitas Indonesia. Dan Maman Suherman atau Kang Maman, notulis di salah satu acara televisi swasta. (MUHAMMAD HAMIM/B-5)

Berita Terbaru