Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kampanye Pilkada 2018 di Sukamara Harus Perhatikan Kebersihan

  • Oleh Norhasanah
  • 02 Maret 2018 - 13:20 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sukamara Rendy Lesman menginginkan kampanye Pilkada Sukamara 2018 turut memperhatikan faktor kebersihan. Tujuannya, untuk mendukung penilaian Program Adipura Tahap II (P2).

"Kampanye Pilkada tanpa sampah ini sesuai dengan surat edaran Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) tahun 2018, terkait kerja bersama dalam pengelolaan sampah ini," kata Rendy Lesman, Jumat (2/3/2018).

Menurut Rendy, dari surat edaran tersebut, salah satu poin berisikan mengenai pelaksanaan kampanye pilkada tahun 2018. Yakni diharuskan kampanye pilkada tanpa sampah.

"Itu imbauan dan sebenarnya ini harus kita dukung. Pasukan kebersihan kami juga selalu siap. Contohnya pada saat pendaftaran pilkada, itu ada ribuan massa dekat KPU. Tetapi sore harinya lokasi tersebut sudah bersih semuanya," terangnya.

Rendy menambahkan, meskipun sudah ada petugas yang dipersiapkan, namun pihaknya juga mengharapkan agar semua yang terlibat dalam kampanye untuk dapat kebersihan lingkungan.

"Kami juga berharap, semua yang melakukan proses kampanye pilkada juga untuk bisa menahan diri dengan tidak membuang sampah, terutama botol-botol bekas minuman." pesannya. (NORHASANAH/B-11)

Berita Terbaru