Aplikasi Manajemen Relawan Pilkada 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Komunitas Jurnalis Harian Gelar Diskusi Publik Pencegahan Karhutla

  • Oleh James Donny
  • 02 Maret 2018 - 17:50 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Komunitas Jurnalis Harian (KJH) Kabupaten Pulang Pisau menggelar Diskusi Publik Pencegahan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di aula Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Penelitian dan Pengembangan (Bappeda) Kabupaten Pulang Pisau, Jumat (2/3/2018).

Ketua Panitia Penyelenggara Bangun Sugito mengatakan kegiatan tersebut merupakan gagasan dan insiatif dari para awak media harian di Kabupaten Pulang Pisau, terkait dengan ancaman lahan gambut yang kerap terbakar pada musim kemarau.

Kegiatan berbasis lingkungan ini dihadiri oleh sejumlah narasumber di antaranya Kepala Dinas Lingkungan Hidup Pulang Pisau Wartony, Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah Pulang Pisau, Rudi Purwadi dan Akademisi Universitas Palangka Raya Aswin Usup.

Sekretaris BPBD Rudi Purwadi sangat mengapresiasi kegiatan tersebut. "Kegiatan yang digelar oleh rekan-rekan jurnalis ini sangat bagus, saya juga turut bangga karena komunitas jurnalis harian Pulang Pisau ini sering membuat kegiatan dengan isu-isu lingkungan," katanya.

Menurutnya, sangat jarang komunitas dari kawan-kawan media mau berkumpul dan menjadi fasilitator membahas lahan gambut tersebut. (JAMES DONNY/B-2)

Berita Terbaru