Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Inspektorat Katingan Tindaklanjuti Dugaan Pungli di Dinas Pendidikan

  • Oleh Abdul Gofur
  • 02 Maret 2018 - 19:40 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Pihak Inspektorat Kabupaten Katingan telah menindaklanjuti informasi adanya dugaan pungutan liar di Dinas Pendidikan.

Bahkan, tim dari Inspektorat Kabupaten Katingan sudah melakukan penyelidikan baik pada Dinas Pendidikan Katingan maupun di sekolah-sekolah yang mendapat program bantuan dana alokasi khusus (DAK) di 13 kecamatan yang ada.

"Berkaitan dengan informasi dugaan pungli dana DAK khusus untuk guru-guru daerah terpencil, kita sudah menerima surat bupati, dan itu sudah kita tindaklanjuti," ujar Inspektur Kabupaten Katingan, Edrianto kepada borneonews.co.id, Jumat (2/3/2018).

Menurut Edrianto, pihaknya masih menunggu laporan dari tim apakah memang ada dugaan pungutan liar yang mengakibatkan kerugian uang negara atau tidak.

Berdasarkan laporan awal saat tim melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah guru di 13 wilayah kecamatan, memang ada kecocokan dengan informasi dugaan pungli oleh oknum pegawai Dinas Pendidikan Katingan. Tetapi, Edrianto tidak menyebutkan secara rinci berapa kerugian uang negara akibat dugaan pungli tersebut.

"Yang jelas dari laporan awal tim mengatakan ada indikasi yang dilakukan oleh oknum tersebut, dan nanti akan disampaikan secara tertulis," imbuh Inspektur Kabupaten Katingan Edrianto. (ABDUL GOFUR/B-2)

Berita Terbaru