Aplikasi Pilgub (Pemilihan Gubernur) Propinsi Bengkulu Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Forum Perangkat Daerah Wadah Bahas Prioritas Pembangunan

  • Oleh Ramadani
  • 09 Maret 2018 - 13:30 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh- Pemerintah Kabupaten Barito Utara melaksanakan Forum Perangkat Daerah (FPD) di Aula Bappeda Litbang, Jumat (9/3/2018).

“FPD merupakan wadah bersama antarperangkat daerah dan pelaku pembangunan, untuk membahas prioritas kegiatan pembangunan yang memadukan hasil musrenbang kecamatan dan kebijakan pemerintah daerah dalam upaya untuk mencapai visi dan misi Kabupaten Barito Utara,” kata Pjs Bupati Sapto Nugroho.

Menurut Bupati, kegiatan itu termasuk salah satu wujud nyata upaya mengakomodasi dan memperjuangkan berbagai usulan dan aspirasi masyarakat.

Di samping melaksanakan amanah Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional dan Permendagri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata Cara Perencanaan, Pengendalian, dan Evaluasi Rancangan Peratuiran Daerah.

“Di dalam forum gabungan perangkat daerah ini kita lakukan penyelarasan program dan kegiatan antarperangkat daerah dalam rangka sinergitas pelaksanaan dan optimalisasi pencapaian sasaran sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing perangkat daerah,” katanya. (RAMADANI/B-3)

Berita Terbaru