Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sapi yang Dicuri Dijual ke Palangka Raya, Siapa Penadahnya?

  • Oleh Budi Yulianto
  • 10 Maret 2018 - 06:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Komplotan spesialis pencuri sapi di 33 TKP ternyata menjual sapi curiannya ke Palangka Raya. Namun polisi masih melakukan pengembangan tentang siapa penadahnya.

"Penjualannya di Palangka Raya," kata Kapolres Palangka Raya AKBP Timbul Rein Krisman Siregar, Jumat (9/3/2018).

Saat ditanya apakah ada penadah, Kapolres menyebut masih dalam penyelidikan. Jika nantinya terbukti ada penadah, pihaknya akan menindak tegas sesuai hukum yang berlaku.

Kapolres menuturkan, ada tujuh pelaku yang beraksi di 33 TKP. Empat di antaranya sudah ditangkap sedangkan sisanya masih DPO.

Kemudian dari jumlah tersebut tiga pelaku ditembak. Mereka berinisial RE (32), Ras (32) dan Apr (34). Satunya yakni berinisial Kar, tidak ditembak. Khusus Kar akan menjalani proses hukum di Polres Kotim.

Empat pelaku itu ditangkap di Jalan Kasongan - Kereng Pangi Km 5, Kabupaten Katingan pada Jumat (9/3/2018).

Dari hasil penangkapan itu, Polres Palangka Raya mengamankan satu unit motor Vixon KH 5569 NU dan uang tunai sebesar Rp40 juta. Pengakuannya, mereka sudah beraksi selama tiga bulan. (BUDI YULIANTO/B-5)

Berita Terbaru