Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DKPD Sukamara Berencana Kembali Cetak Buku Karya Pelajar

  • Oleh Norhasanah
  • 10 Maret 2018 - 20:10 WIB

BORNEONEWS, Sukamara- Dinas Perpustakaan dan Kearsiapan Daerah (DPKD) Kabupaten Sukamara berencana mencetak buku hasil tulisan para pelajar yang dirangkum menjadi sebuah karya.

Program cetak buku itu bertujuan untuk memotivasi para pelajar supaya lebih rajin menulis.

"Rencana kita akan menambah koleksi buku hasil tulisan dari para pelajar," ungkap Kepala DPKD Sukamara Aji Nugraha, Sabtu (10/3/2018).

Menurut dia, hasil karya para pelajar sekolah menengah pertama pada lomba cipta puisi nantinya akan dikumpulkan dan dipilih. Karya yang bagus akan dicetak bersama dengan karya lainnya.

"Dulu buku yang pertama kita terbitkan dengan judul Sukamara Menulis tidak ada yang dipilih-pilih. Apapun yang ditulis anak-anak itu yang kita cetak. Namun kali ini berbeda, hanya yang tulisannya bagus yang kita ambil," jelasnya.

Dalam mencetak buku nanti, DPKD Sukamara akan bekerjasama degan Ketua Forum Taman Baca Masyarakat Yogyakarta Muhsin Kalida yang sebelumnya juga mencetak buku Sukamara Menulis. (NORHASANAH/B-3)

Berita Terbaru