Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pelabuhan Kasongan Makin Sepi

  • Oleh Abdul Gofur
  • 19 Maret 2018 - 15:10 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Pelabuhan Kasongan yang berada di tepi Sungai Katingan Kelurahan Kasongan Lama saat ini tampak semakin sepi jika dibanding dengan beberapa tahun lalu.

Sepinya Pelabuhan Kasongan ini dipengaruhi beberapa faktor, salah satunya sudah banyak jalan darat yang tembus baik antardesa, maupun antarkecamatan menuju Kasongan Ibukota Kabupaten Katingan.

Menurut pantauan borneonews.co.id Senin (19/3/2018) tidak ada aktifitas berarti di pelabuhan ini.

Tampak satu kelotok penumpang dan barang tambat di pelabuhan ini. Kelotok ini baru tiba dari Desa Luwuk Kanan Kecamatan Tasik Payawan sekitar 15 Km dari Kasongan arah hilir.

Beberapa tahun lalu pelabuhan ini cukup ramai, karena banyak taksi kelotok yang hilir mudik mengantar penumpang.

"Terutama ke arah bagian hilir, seperti Petak Bahandang, Baun Bango, Mendawai hingga Pagatan Kecamatan Katingan Kuala, tapi sejak dua tahun ini sudah jauh berbeda karena taksi penumpang atau barang yang datang di pelabuhan ini sudah sangat jarang," kata Iwan, salah seorang warga Kasongan yang tinggal di sekitar Pelabuhan Kasongan. (ABDUL GOFUR/B-2)

Berita Terbaru