Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinas Terkait Diminta Turun ke Lapangan Buru Sarden Mengadung Cacing

  • Oleh James Donny
  • 03 April 2018 - 19:00 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau- Anggota DPRD Kabupaten Pulang Pisau Johansyah minta dinas terkait turun ke lapangan untuk menindaklanjuti kasus sarden mengandung cacing. 

"Dengan keluarnya pengumuman dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) tentang penarikan ikan kaleng yang mengandung cacing, supaya SOPD terkait bisa turun ke lapangan guna mengevaluasi peredaran ikan kaleng yang masih dijual," pinta Johansyah, Selasa (3/4/2018).

Ia berharap, pada saat turun ke lapangan dan menemukan ikan kaleng yang mengandung cacing, petugas dari instansi terkait dapat memberikan pengertian kepada penjual.

"Harus diupayakan dengan memberikan pengertian kepada penjual supaya tidak menjual produk tersebut," kata politisi Partai Gerindra ini.

Dengan adanya tidak lanjut dinas terkait terhadap temuan BPOM tersebut, diharapkan pula tidak ada pihak atau masyarakat yang menjadi korban karena mengkonsumsi makanan berbahaya.

Di pihak lain, Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Usaha Mikro Kecil Menengah (Disperindakop UMKM) Pulang Pisau, Elieser Jaya, mengatakan bahwa pihak sudah mengeluarkan surat edaran dan akan ditindaklajuti dengan turun ke lapangan. (JAMES DONNY/B-3)

Berita Terbaru