Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Siswa SMAN 2 Muara Teweh Bersihkan Sampah di Wisata Air Terjun Jantur Doyan

  • Oleh Ramadani
  • 04 April 2018 - 18:46 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh – Siswa SMAN 2 Muara Teweh melaksanakan ekstra kurikuler yang disebut Ekskul Green Smada di lokasi wisata di Kabupaten Barito Utara yakni air terjun Jantur Doyan yang berada Km 18 jalan Muara Teweh–Puruk Cahu.

Ekskul ini dengan melakukan pembersihan di lokasi wisata air terjun yakni mengambil sampah yang buang disekitar lokasi air terjun oleh oknum masyarakat yang tak bertanggungjawab.

Guru SMAN 2 Muara Teweh, Eka M mengatakan selian pembersihan sampah, kegiatan ini juga bertujuan untuk mengenalkan kepada siswa mengenai pentingnya kebersihan serta menjaga keindahan alam.

“Selain itu juga agar para genarasi muda mampu untuk menjaga alam dan membudayakan serta menerapkan pola hidup bersih dan sehat baik dilingkungannya maupun sekitarnya,” ujarnya, Rabu (4/4/2018).

Dikatakannya, Ekskul Green Smada ini nantinya juga akan melaksanakan kegiatan di lokasi lainnya yang berada di kabupaten Barito Utara. “Saat ini, di lokasi sekolah juga telah ditata dengan konsep alam,” pungkasnya.(RAMADHANI/B-6)

Berita Terbaru