Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Lomba Minat Bakat Kreativitas Pelajar SMP Diikuti 397 Peserta

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 19 April 2018 - 01:00 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Lomba minat bakat kreativitas siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) sederajat di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) diikuti 416 peserta. 

"416 peserta itu berasal dari puluhan sekolah di Kotim," kata Kepala Bidang Pembinaan SMP Dinas Pendidikan Kotim. M Irfansyah, Rabu (18/4/2018). 

Ratusan pelajar tersebut mengikuti tiga cabang lomba. Yakni Olimpiade Olahraga Sains Nasional (O2SN), Festival Lomba Seni (FLS), dan Gala Siswa. 

Rinciannya, untuk Gala Siswa diikuti tujuh peserta, sedangkan untuk FLS diikuti 115 peserta dari 37 sekolah, O2SN ada 204 peserta dari 19 sekolah. Serta, Olimpiade Sains Nasional IPA IPS dan Matematika diikuti 78 peserta.

"Bagi yang meraih juara akan mewakili Kotim ke tingkat provinsi. Kalau menang lagi (di provinsi), maka akan ke tingkat nasional," kata Irfansyah. 

Dia menambahkan, untuk peserta OSN hampir semua kecamatan di Kotim ikut serta. Sedangkan untuk penilaian, langsung dilakukan juri yang terdiri dari dewan guru, hingga tenaga profesional untuk lomba seni.

“Kami berharap agar para peserta bisa bertanding secara sportif, menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan. Menang kalah itu biasa. Pendidikan melalui lomba inilah yang harus diambil," pungkas Irfansyah. (MUHAMMAD HAMIM/B-11) 

Berita Terbaru