Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Kata Wakil Ketua DPRD Katingan Endang Susilawatie Soal Hari Kartini

  • Oleh Abdul Gofur
  • 21 April 2018 - 00:40 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Katingan Endang Susilawatie mengatakan, sosok RA Kartini harus diteladani terutama oleh kaum hawa.

"Saya mengucapkan selamat Hari Kartini yang jatuh pada Sabtu besok tanggal 21 April, Kartini harus kita teladani, semoga dengan Hari Kartini kaum perempuan di Katingan yang ada bisa mandiri," tutur Endang Susilawatie, Jumat (20/4/2018).

Menurut Endang, khusus di Katingan sejauh ini ada tren peningkatan kaum hawa ini mewakili di sejumlah kantor, badan maupun dinas.

"Sedangkan kaum perempuan di Katingan yang menjadi anggota DPRD saat ini berjumlah 4 orang, namun sebentar lagi akan ada tambahan dua perempuan hasil PAW sehingga dari 25 anggota dewan ada 6 keterwakilan perempuan atau sudah memenuhi 30 persen keterwakilan perempuan," ujarnya.

Endang mengatakan, terkait kesetaraan gender ini, ia mengaku bakal mengusulkan raperda terkait kesetaraan gender tersebut untuk kemudian dijadikan sebuah peraturan daerah (perda).

"Jadi kesetaraan gender itu bukan harus sama dengan kaum laki-laki, akan tetapi bagaimana kita meningkatkan kaum perempuan ini bisa 30 persen tampil baik di SKPD, organisasi serta lainnya itu bisa dilibatkan," harap Endang. (ABDUL GOFUR/B-5)

Berita Terbaru