Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Rokan Hulu Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ketua DPRD Barito Utara Ambil Sumpah Janji PAW Anggota Dewan

  • Oleh Ramadani
  • 23 April 2018 - 19:32 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh – Ketua DPRD Barito Utara Set Enus Yenuas Mebas mengambil sumpah janji jabatan Pengganti Antar Waktu (PAW) anggota DPRD Taufik Nugraha yakni Denny Harmanto Sumarna pada rapat paripurna Istemawa masa sidang I, Senin (23/4/2018) 

Set mengatakan dengan pelaksanaan PAW anggota DPRD Barito Utara ini, maka jumlah anggota DPRD Barut kembali lengkap menjadi sebanyak 25 orang. 

“Karena ada kekosongan pada komisi I DPRD selama 67 hari, karena Taufik Nugraha mengundurkan diri dari jabatannya sebagai anggota DPRD sangat berpengaruh sekali terhadap kinerja DPRD,” katanya.

Karena komisi ini adalah bentuk kinerja DPRD dalam fungsinya yakni pengawasan, legislasi dan penganggaran. 

Dengan adanya PAW ini diharapkan dapat memperkuat tim komisi I, serta kerja komisi ini dapat stabil seperti semula dan berjalan lancar.(RAMADHANI/B-6)

Berita Terbaru