Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Kotim Diangkat Sebagai Keluarga Desa Kenyala

  • Oleh Naco
  • 04 Mei 2018 - 09:40 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Bupati Kotawaringin Timur, H Supian Hadi diangkat sebagai keluarga Desa Kenyala, Kecamatan Kota Besi. Pengangkatan itu bersamaan dengan peringatan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat, Gerak PKK dan Hari Keluarga Nasional di desa itu.

Pengangkatan itu ditandai dengan dipasangkannya kalung emas dan bahalai dengan maksud mengikat hati Bupati Kotim sebagai saudara warga Desa Kenyala. Pengangkatan itu dilakukan secara adat, Bupati duduk di atas gong bersama Sekda Kotim H Halikinnor.

Upacara pengangkatan itu dipimpin tokoh adat dari kelembagaan adat Dayak. Dalam ritual itu, Bupati diterima secara adat juga sebagai bagian dari warga Kenyala.

"Semoga kami diterima sebagai bagian dari keluarga warga Desa Kenyala," kata Bupati di sela-sela kegiatan tersebut, Kamis (3/5/2018) saat membuka sejumlah agenda tersebut.

Menurut Supian Hadi, kunjungannya ke Desa Kenyala sudah yang keempat kalinya. Ia juga mengakui, masih ada sejumlah desa yang belum ia kunjungi.

"Sebelum berakhir masa jabatan akan saya kunjungi semua," pungkas Bupati termuda di Kalimantan Tengah tersebut. (NACO/B-2)

Berita Terbaru