Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Wonogiri Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Calon Wali Kota Palangka Raya, Gubernur Kalteng Dukung yang Muda

  • Oleh M. Muchlas Roziqin
  • 29 Mei 2018 - 04:36 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya –  Arah politik dalam kontestasi Pilkada Kota Palangka Raya semakin dinamis. Menjadi pertanyaan banyak pihak adalah kemana arah dukungan Gubernur Kalteng Sugianto Sabran Benarkah Istana Isen Mulang mendukung yang muda untuk memimpin

Dalam dua kesempatan belakangan ini, agaknya indikasi Gubernur Kalteng mendukung kalangan muda untuk tampil memimpin kian kuat. Ini terlihat saat momen buka puasa bersama dengan KADIN Kalteng di Panti Asuhan Budi Mulya, Senin (28/5/2018), ia didaulat pidato.

Gubernur Sugianto Sabran dalam kesempatan itu tersirat mengungkap arah dukungannya. Padahal awalnya, ia ingin memberikan kesempatan yang sama bagi para pasangan calon yang hadir dalam momen buka puasa tersebut untuk disebut atau dikenalkan, dan berdiri.

“Rupanya hanya satu calon yang hadir, Fairid Naparin. Lainnya ada yang hadir gak Kalau tidak ada berarti ya rezekinya Fairid, saya sebut dan saya doakan agar menang. Kalau ada yang lain saya sebut juga dan didoakan menang. Tapi dua kali momen buka bersama yang ada dia terus,” ujar Gubernur tersenyum.

Gubernur pun menasehati Fairid, agar tidak pesimistis dengan umur yang masih muda.

Menurut Gubernur, membangun sesuatu bukan dilhat dari mudanya, tetapi kemampuan kepemimpinan.

“Saya dukung yang muda yang tampil. Seperti saya, masih muda. Fairid juga sama-sama muda usianya. Tapi membangun sesuatu jangan dilihat dari usia muda, tetapi leadership-nya. Santunlah kepada yang tua, jangan pernah memeta-metakan orang dari mana. Insyaallah masyarakat melihat kok yang telah diperbuat selama ini,” kata Gubernur Sugianto.

Dalam kesempatan sebelumnya, yaitu saat buka bersama dan Tabligh Akbar bersama aktris ustazah Oki Setiana Dewi di Istana Isen Mulang, juga Fairid saja yang hadir.

Saat itu Gubernur tampil sambutan, sejumlah kandidat lain juga dipersilakan berdiri, tetapi rupanya pasangan calon lain tidak ada. Gubernur pun mendukung yang hadir itu agar menang Pilkada.

“Semuanya diundang kandidat Pilkada Palangka Raya, tapi satu saja yang hadir," ucap Gubernur kala itu. (ROZIQIN/B-5)

Berita Terbaru