Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pasca Kelotok Karam Tewaskan 3 Orang, Ini Imbauan Kapolres Katingan

  • Oleh Abdul Gofur
  • 31 Mei 2018 - 17:06 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Musibah karamnya kelotok yang menyebabkan 3 warga Katingan Hulu tewas di Riam Panangkeru Desa Tumbang Mahop Kecamatan Katingan Hulu menjadi perhatian semua pihak.

Kapolres Katingan AKBP E Dharma B Ginting nengimbau masyarakat agar selalu waspada saat menumpang transportasi sungai seperti kelotok maupun fery penyeberangan.

"Terlebih menjelang mudik Idul Fitri, tentu ada peningkatan jumlah transportasi air atau sungai ini selain darat," ujar Kapolres Katingan AKBP E Dharma B Ginting kepada borneonews.co.id, Kamis (31/5/2018).

Kapolres mengimbau kepada pengusaha atau pemilik angkutan sungai agar memperhatikan kelayakan angkutannya, juga harus dipatuhi kapasitas angkutan barang maupun penumpang. 

Hal ini untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. "Nanti saat operasi ketupat telabang dimulai, kita akan tempatkan petugas untuk mengawasi transportasi menggunakan jalur perairan ini, baik di sungai dan penyeberangan," imbuhnya. (ABDUL GOFUR/B-5)

Berita Terbaru