Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Disbudparpora Barito Utara Lakukan Perbaikan Akses Menuju Objek Wisata

  • Oleh Ramadani
  • 08 Juni 2018 - 21:02 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh – Dinas kedudayaan, Pariwisata, Kepamudaan dan Olah Raga (Budparpora) Kabupaten Barito Utara melakukan perbaikan terhadap akses menuju objek wisata.

Kepala Dinas Budparpora Barito Utara, Arbaidi menjelaskan saat ini dinasnya tengah melakukan pekerjaan perbaikan jalan disejumlah lokasi objek wisata. Salah satunya akses jalan menuju DAM Trahean.   

“Pekerjaan perbaikan ini menggunakan dana swadaya dinas. Semen dan pasir sudah didrop ke lokasi perbakan jalan,” kata Arbaidi, Jumat (8/6/2018).

Selain itu fasilitas penunjang seperti toilet atau  WC juga diperbaiki. “kami telah berkoordinasi dengan PDAM untuk mengisi air di kamar kecil atau toilet objek wisata.

Kedepannya pihaknya akan melengkapi fasilitas penunjang seluruh objek wisata sehinga dapat menjadikan objek wisata Bumi Iya Muk bengkang Turan menjadi destinasi wisata bagi wisatawan lokal, domestik, bahkan internasional.

“Gazebo akan dilakukan penambahan, dan saait ini masuk dalam tahap perencanaan,” ungkapnya.(RAMADHANI/B-6)

Berita Terbaru