Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Luwu Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Harga Bumbu Dapur Tidak Naik di Tamiang Layang

  • Oleh Prasojo Eko Aprianto
  • 12 Juni 2018 - 02:42 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Menjelang Idul Fitri 1349 Hijriyah harga bumbu dapur di Pasar Tamiang Layang, Kabupaten Barito Timur tidak mengalami kenaikan.

Pantauan Borneonews.co.id di lapangan harga bawang merang masih stabil diharga Rp38 per kg. Demikian pula dengan harga bawang putih Rp30 per kg.

Harga gula pasir putih normal diharga Rp12 ribu. Demikian pula dengan telur Rp1.200 per butir untuk ukuran kecil. Sedangkan ukuran sedang Rp1.400 per butir dan telor ukuran besar Rp1.600 per butir.

Harga daging sapi juga masih normal dan bertahan diharga Rp130 ribu per kg. Sedangkan harga lombok rawit bertahan setelah kenaikan diawal Juni diharga Rp80 ribu per kg.

"Kenaikan untuk lombok rawit dari awal Juni dari harga Rp60 per kilo," ucap Isur, pedagang di Pasar Temanggung Djaya Karti, Senin (11/6/2018). (PRASOJO EKO APRIANTO/B-6)

Berita Terbaru