Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Waspadai Ancaman Karhutla di Kotim

  • Oleh Naco
  • 17 Juni 2018 - 16:12 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Ketua Komisi III DPRD Kotawaringin Timur, Rimbun meminta pemerintah daerah terus mewaspadai ancaman kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).

Menurut Rimbun pencegahan dan penanggulangan terjadinya Karhutla harus diantisipasi mulai sekarang sehingga tidak sampai menjadi bencana.

Pencegahan dan penanggulangan hendaknya tidak hanya menjadi tugas tim penanggulangan Karhutla, namun sudah menjadi kewajiban semua pihak termasuk masyarakat.

Karena dari informasi yang didapatkan musim kemarau diprediksi akan tiba lebih cepat satu bulan dibanding kemarau tahun lalu, sehingga perlu adanya kewaspadaan semua pihak termasuk masyarakat.

"Maka dari itu dengan dilibatkannya semua pihak dalam pencegahan dan penanggulangan karhutla diharapkan bisa benar-benar efektif," kata Rimbun, Minggu (17/6/2018).

Selain itu kondisi tanah sebagian besar wilayahnya merupakan tanah bergambut, sehingga potensi terjadinya kebakaran cukup tinggi karena gambut sangat mudah kering dan mudah terbakar saat kemarau, bahkan pemadamannya juga sangat sulit.

"Tahun ini kami inginkan Kotim hingga seterusnya bebas dari bencana asap," tandas polisi PDIP ini. (NACO/B-6)

Berita Terbaru