Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Tanjung Jabung Timur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Kobar Nurhidayah Tertibkan Tarif Parkir yang Menggila

  • Oleh Andreansyah
  • 19 Juni 2018 - 15:30 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Bupati Kabupaten Kotawaringin Barat Hj Nurhidayah langsung menertibkan tarif parkir di objek wisata Pantai Kubu, Kecamatan Kumai, yang menggila.

Pada Lebaran hari ketiga, Minggu (17/6/2018) pengunjung Pantai Kubu dikenai tarif parkir kendaraan mulai Rp25 ribu hingga Rp40 ribu. Nominal itu sangat memberatkan pengunjung.

Dalam sidak tersebut diketahui, tarif parkir yang mahal itu dipatok oleh masyarakat yang mengelola parkir. Untuk itu, pemkab akan melibatkan Polres Kobar untuk menertibkan parkir yang dikelola masyarakat.

"Tarif parkir yang dikelola oleh Pemkab Kobar untuk roda dua Rp5.000 dan roda empat Rp10.000. Sedangkan tarif parkir yang dikelola masyarakat sangat memberatkan pengunjung," terang Bupati, baru-baru ini.

Dalam kesempatan itu, Bupati pun menerima salah seorang warga Pantai Kubu yang menyanggupi mengelola parkir sesuai tarif yang telah ditentukan oleh Pemkab Kobar.

"Alhamdulillah H Masri, pemilik rumah makan di Pantai Kubu ini menyatakan kesanggupannya mengelola parkiran dengan tarif sesuai ketentuan," ujar Bupati Kobar.

Bupati pun menambahkan bahwa Pemkab Kobar telah memprioritaskan sektor  pariwisata dalam program Pembangunan lima tahun ke depan agar mempercepat pertumbuhan ekonomi masyarakat. (Andre/B-2)

Berita Terbaru