Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Natuna Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

138 Personel Polres Kotim BKO Pengamanan Pilkada di Tiga Daerah

  • Oleh Naco
  • 20 Juni 2018 - 16:32 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Sebanyak 138 personel Polres Kotawaringin Timur akan dikerahkan untuk melakukan BKO keamanan pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 27 Juni 2018.

Kapolres Kotawaringin Timur AKBP Muhammad Rommel mengatakan ke-138 personel itu diturunkan untuk BKO ditiga polres di wilayah hukum Polda Kalimantan Tengah.

"Yakni di Katingan, Palangka Raya, dan Seruyan," kata Rommel kepada Borneonews.co.id, Rabu (20/6/2018).

Personel ini mulai melakukan BKO 24-29 Juni 2018 di tiga daerah dari 11 daerah yang melaksanakan Pilkada serentak di Kalimantan Tengah.

Apel pasukan sudah digelar di halaman Polres Kotim dan Batalyon B Pelopor Brimob Polda Kalteng yang akan melaksanakan BKO ketiga Polres itu.

Apel kesiapan BKO dipimpin Kapolres Kotim dan turut hadir Danyon B Pelpor Brimob Polda Kalteng Kompol Anang Abdallah. (NACO/B-6)

Berita Terbaru