Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Labuhanbatu Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Besok, Polda Kalteng Geser Pasukan Backup Pengamanan Pilkada

  • Oleh Budi Yulianto
  • 21 Juni 2018 - 19:42 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Polda Kalteng akan menggeser pasukan membackup Polres jajaran dalam melakukan pengamanan Pilkada pada Jumat (22/6/2018) besok.

"Insya Allah besok akan dilaksanakan apel pergeseran pasukan," kata Karoops Polda Kalteng Kombes Rinto Djadmono, Kamis (21/6/2018).

Dia menuturkan total pasukan pengamanan apabila digabung dengan Polres jajaran berjumlah 1.100 personel. Khusus Polda Kalteng mencapai ratusan.

Jumlah personel itu juga termasuk personel dari Polres yang wilayahnya tidak menggelar pesta demokrasi. Tentunya mereka digeser membantu Polres terdekat.

Meski demikian bila terjadi hal yang tidak diinginkan, personel lainnya juga siap membantu. "Semua kekuatan akan kita kerahkan. Pasukan on call juga siap," tuturnya. (BUDI YULIANTO/B-6)

Berita Terbaru