Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bangka Barat Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Citra Borneo Indah Group akan Beri Modal Peternak Plasma Sapi 

  • Oleh Masrohan
  • 24 Juni 2018 - 17:30 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Sejumlah kelompok peternak sapi di Kotawaringin Barat (Kobar) akan diberi modal dalam Program Plasma Sapi (PPS)   yang sedang dirintis Citra Borneo Indah (CBI) Grup melalui PT Sulung Ranch sebagai salah  satu  anak perusahaannya.

Menurut Manager PT Sulung Ranch Petrus Ndoa, pihaknya akan memberikan modal antara lain berupa indukan sapi produktif  yang serendah-rendahnya telah berumur 18  bulan.

"Dan modal berupa ternak itu tidak cacat," tegas lelaki yamng akrab dipanggil Pieter itu, Minggu (24/6/2018). 

Modal indukan sapi tersebut menurut Pieter adalah sapi produktif  dan sudah  siap bunting, dan akan dinilai berdasarkan bobot timbangan  dengan harga  senilai Rp50  ribu per kg. 

Namun, menurutnya, tentunya sebelumnya harus ada kesepakatan antara perusahaan dengan kelompok ternak sapi  yang dituangkan dalam sebuah perjanjian tentang pengembangan budidaya ternak. 

"Tentunya dalam perjanjian kerjasamana budidaya tersebut peternak bisa mendapatkan keuntungan,  bagi perusahaan juga dapat kepastian tanggung jawab," tegas Pieter. 

Untuk itu harapannya,   sosialisasi kepada kelompok ternak yang akan dilaksanakan kembali seusai perayaan Idul Fitri ini akan berjalan lancar. 

Diharapkan,  kalau program plasma ini bisa berjalan dengan baik maka populasi sapi di wilayah Kobar akan semakin bertambah, dan akhirnya daerah ini bisa menjadi kabupaten yang bisa swasembada daging sapi. (MASROHAN/B-5)

Berita Terbaru