Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinas Perpustakaan Kapuas Bakal Ikuti Pelaksanaan Tim Sinergi

  • Oleh Hardi Sarjito
  • 26 Juni 2018 - 18:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas- Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kapuas bakal ikut serta dalam tim sinergi yang diikuti seluruh perpustakaan di Kalimantan Tengah. Kegiatan itu rencananya digelar pada 16 Juli 2018.

"Dalam pertemuan tersebut kita juga akan mempopulerkan menu baru yang sudah dikembangkan seperti es krim ubi ungu. Nantinya kita akan meminta gubernur untuk mencoba dan memberikan masukan tentang makanan tersebut," kata Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kapuas Nor Apiati, Selasa (26/6/2018).

Es krim ubi ungu dikembangkan oleh Sumi, anggota perpustakaan Desa Tambun Raya. Kreativitas Sumi membuktikan bahwa perpustakaan juga dapat mengembangkan kreasi yang membuahkan hasil.

"Kita juga melakukan kerja sama dengan beberapa komunitas untuk melakukan pemasaran produk, baik itu makanan seperti dodol nanas, permen salak, dan dodol cempedak. Selain makanan, kita juga melakukan produksi seperti tikar, kerajinan tangan, dan lainnya," ucap Nor Apiati.

Dari segi pemasaran, sejumlah komunitas turut membantu menggunakan akun sosial media yang mereka miliki. Sehingga perpustakaan bukan hanya sebagai tempat meminjam atau membaca buku saja. (SARJITO/B-3)

Berita Terbaru