Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Mamuju Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Oseng Pedas Kulat Bantilung

  • Oleh Testi Priscilla
  • 15 Juli 2018 - 10:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Musim hujan diselingi dengan panas kemarau, kemudian hujan lagi menjadi musim yang sangat pas untuk kulat bantilung tumbuh. Kulat merupakan sebutan jamur dalam Bahasa Dayak dan bantilung adalah salah satu jenis jamur hutan Kalimantan.

Kulat bantilung memang selalu jadi rebutan masyarakat Dayak karena selain rasanya yang enak, jamur ini juga hanya ada musiman sehingga sulit didapatkan di musim selain seperti saat ini.

Maka tidak heran jika saat ini masyarakat berebut untuk membeli kulat bantilung dari masyarakat lainnya yang bisa mencarinya di hutan. Jamur ini memang tumbuh liar di hutan, karenanya sangat alami karena tidak dibudidayakan.

Dan berikut resep membuat oseng pedas kulat bantilung:

Bahan:

- 1/4 Kg kulat bantilung

- 4 siung bawang putih

- 5 siung bawang merah

- seruas jari kunyit

- 10 buah cabai rawit

- 2 buah cabai merah besar

- 1 buah tomat

- 1 buah kemiri

- Garam secukupnya

- Merica secukupnya

- Penyedap secukupnya

Cara memasak:

Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, kunyit dan cabai rawit, iris serong cabai merah besar dan tomat. Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan cabai merah besar dan tomat, kemudian masukkan kulat bantilung yang telah dicuci bersih.

Tumis sampai kulat bantilung layu lalu masukkan garam, merica dan penyedap. Selamat mencoba. (TESTI PRISCILLA/B-5)

Berita Terbaru