Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kutai Timur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gubernur Serahkan Telegram Menteri Dalam Negeri kepada Plh Bupati di Tujuh Kabupaten

  • Oleh Rahmat Gazali
  • 25 Juli 2018 - 18:56 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Hari ini Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran secararesmi menyerahkan telegram Menteri Dalam Negeri tentang penunjukan Pelaksana Tugas  (Plh) Bupati di tujuh Kabupaten.

Penunjukan Plh Bupati tersebut karena tujuh Bupati dan Wakil Bupati sudah memasuki akhir masa jabatan (AMJ). Berikut tujuh Bupati yang secara resmi sudah memasuki masa akhir jabatan.

1. Marukan dan Sugiyarto (Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lamandau).

2. Ahmad Dirman dan Rindu Subagio (Bupati dan Wakil Bupati Sukamara)

3. Sudarsono dan Yulhaidir (Bupati dan Wakil Bupati Seruyan)

4. Edy Pratowo dan Pudji Rustaty Narang (Bupati dan Wakil Bupati Pulang Pisau)

5. Sakrias (Plt Bupati Katingan)

6. Perdie dan Darmanji (Bupati dan Wakil Bupati Murung Raya)

7.  Ampera A Y Mebas dan Suriyansyah (Bupati dan Wakil Bupati barito Timur)

Tujuh Bupati dan Wakil Bupati tersebut digantikan oleh Sekretaris Daerah di wilayahnya masing-masing, barikut rinciannya.

1. Arifin L P Umbing (Sekda Lamandau)

2. Sutrisno (Sekda Sukamara)

3. Haryono (Sekda Seruyan)

4. Sarifudin (Sekda Pulang Pisau)

5. Nikodemus (Sekda Katingan)

6. Syarkawi (Sekda Murung Raya)

7. Eskop (Sekda Barito Timur)

Sugianto meminta 7 nama yang diangkat sebagai Plt Bupati agar bekerja secara maksimla untuk mengabdikan dirinya kepada masyarakat. 

"Saya ucapkan selamat kepada Plh Bupati yang ditunjuk dan saya ucapkan terimakasih kepada Bupati dan Wakil Bupati yang sudah menyelesaikan tugasnya hingga akhir masa jabatan," ucap Sugianto, Rabu (25/7/2018). (GAZALI/B-2)

Berita Terbaru