Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ketua KPU: Pemkab Gunung Mas Sangat Mendukung Pelaksanaan Pilkada

  • 26 Juli 2018 - 14:50 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Stepenson menyatakan, Pemerintah Daerah Kabupaten Gunung Mas sangat mendukung pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) Kabupaten Gumas. 

Sehingga pelaksanaan pilkada aman, tertib dan lancar hingga ditetapkan bupati dan wakil bupati Gunung Mas terpilih.

"Pemerintah daerah sangat mendukung pelaksaan pilkada di daerah ini. Ini patut mendapat apresiasi kita semua," kata Stepenson.

Menurut dia, dana usulan untuk pilkada Kabupaten Gumas kurang lebih Rp20 miliar dengan perkiraan 6 pasang calon. Namun hingga pendaftaran berakhir hanya 3 paslon yang mendaftar. Sisa dari dari dana hibah Pemkab Gunung Mas, Rp2 miliar untuk membangun kantor KPU Gumas.

"Mudah-mudahan sisa dana hibah bisa kami kembalikan lagi ke pemerintah daerah," cetusnya.

Menurut Stepenson, pihaknya telah melaksanakan rapat pleno penetapan bupati dan wakil bupati terpilih. Bupati dan wakil bupati yang ditetapkan yakni pasangan Jaya S Monong-Efrensia LP Umbing.

"Dengan ditetapkan bupati dan wakil bupati terpilih. Maka proses pilkada telah selesai. Kami hanya akan membuat administrasi terkait pelaksanaan pilkada," terang dia.

Stepenson juga menyampaikan terima kasih kepada kepolisian, TNI, partai politik, semua paslon, tim sukses, pers dan berbagai pihak lainnya. (EPRA SENTOSA/B-2)

Berita Terbaru