Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Sediakan Rumah Tunggu Kelahiran Kurangi Angka Kematian Ibu dan Anak

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 11 September 2018 - 23:20 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Sebagai upaya memberikan perlindungan yang optimal terhadap ibu dan anak Pemkab Kotawaringin Timur (Kotim) menyediakan rumah tunggu kelahiran secara gratis. 

"Rumah tunggu yang ada saat ini merupakan langkah pemerintah sebagai upaya menurunkan angka kematian ibu dan anak, jelang, saat, atau paska melahirkan," ujar Bupati Kotim Supian Hadi, Selasa (11/9/2018). 

Rumah tunggu kelahiran diberi nama Permata Bunda. Bangunan ini sudah dimanfaatkan sejak Mei 2016 lalu. Hingga sekarang jumlah kunjungan terus meningkat, di mana pada tahun 2016 terdapat 25 kunjungan, 2017 sebanyak 70 kunjungan, dan hingga September 2018 telah ada 90 kunjungan. 

Rumah tunggu yang terletak di Jalan Batu Berlian Sampit dapat dimanfaatkan untuk beberapa hal. Seperti ibu hamil, melahirkan, nifas dan bayi baru lahir. 

"Rumah ini memiliki tiga kamar yang dapat menampung hingga lima pasien, termasuk dua orang penunggu untuk setiap pasiennya," kata Supian.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kotim Faisal Novendra Cahyanto menerangkan, rumah tinggu kelahiran didirikan untuk mengoptimalkan perlindungan terhadap ibu dan anak. 

"Karena melalui rumah tunggu tersebut, diharapkan dapat mencegah terjadinya kematian ibu dan anak karena terlambat mengambil keputusan, terlambat mendapat rujukan, terlambat transportasi, serta terlambat mendapat pertolongan," terang Faisal. (MUHAMMAD HAMIM/B-5)

Berita Terbaru