Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Yayasan Satunama Sekolah Politisi Muda Gelar FGD di Palangka Raya

  • Oleh Pathur Rahman
  • 03 Mei 2024 - 13:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Sekolah Politisi Muda Yayasan Satunama Yogyakarta menggelar Forum Group Discussion (FGD) assessment kondisi demokrasi lokal di Kalimantan Tengah (Kalteng).

Kegiatan ini dipimpin oleh Pengelola Program Sekolah Politisi Muda, Himawan Pambudi, dan Tim CPID Yayasan Satunama Yogyakarta.

FGD ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain Sepmiwawalma, Anggota KPU Provinsi Kalteng periode 2013-2018, dan Rudyanto Dorotea Tobing, anggota Bawaslu Provinsi Kalteng periode 2018-2023.

Turut hadir juga Ahmad Syar'i, Ketua PW Muhammadiyah Kalteng, Daan Rismon, Ketua Komisi Informasi periode 2020-2022, Syamsiah Libra, Ketua Himpunan Wanita Disabilitas Kalteng, Evi Nurleni, Dosen Fisip UPR, dan perwakilan dari BorneoNews.

Himawan Pambudi menyampaikan rasa terima kasih kepada para peserta FGD yang telah hadir. Dengan kehadiran peserta yang berasal dari berbagai profesi, Himawan berharap FGD kali ini dapat memberikan manfaat bagi semua peserta.

"Acara ini bertujuan untuk mengetahui kondisi dan situasi demokrasi di wilayah Kalimantan Tengah. Selain itu, FGD ini juga menjadi forum untuk bertukar pikiran dan informasi terkait demokrasi," katanya, Jumat, 3 Mei 2024.

Dalam FGD tersebut, Himawan juga memperkenalkan apa itu Sekolah Politisi Muda dan memberikan kesempatan kepada setiap anggota FGD untuk menyampaikan pendapatnya terkait demokrasi di wilayah Kalteng.

"Dengan adanya FGD ini, diharapkan dapat tercipta pemahaman yang lebih baik tentang demokrasi dan solusi-solusi yang dapat diterapkan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam proses demokrasi," pungkasnya. (PATHUR/H)

Berita Terbaru