Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

32 Anggota Pramuka Kotawaringin Barat akan Ikut Jambore Nasional di Jakarta

  • 04 Agustus 2016 - 21:10 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Sebanyak 32 anggota Pramuka cabang Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) akan mengikuti Jambore Nasional (jamnas) di Cibubur, Jakarta Timur. Kegiatan ini diikuti sebanyak dua regu masing-masing berjumlah 12 putra dan 12 putri dan 8 pendamping dengan total sebanyak 32 orang anggota Kwartir Pramuka Cabang Kobar.

Para peserta anggota Penggalang Kwartir Pramuka Cabang Kobar yang akan mengikuti Jamnas di Cibubur Jakarta tersebut rencananya akan dilepas langsung oleh Bupati Kobar, Bambang Purwanto, Kamis (11/8/2016).

"Mereka (peserta) akan bergabung dengan anggota pramuka provinsi Kalteng," ungkap Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Kobar, Akhmad Subandi saat pembukaan Training Center Jamnas X, di Gedung Pramuka Kobar. Kamis (4/8/2016).

Jamnas, kata Ketua Kwarcab Pramuka Kobar, Akhmad Subandi, diselenggarakan untuk tingkat penggalang setiap lima tahun sekali. Untuk persiapan mengikuti kegiatan Jamnas di Cibubur Jakarta, anggota Pramuka Kwarcab Kobar mengikuti training center selama empat hari, 4 - 7 Agustus 2016.

"Pembekalan yang diberikan saat training center, para anggota pramuka penggalang diberikan materi meliputi, kekompakan, teknis kepramukaan, juga kebudayaan daerah," jelas pria yang juga menjabat Ketua Komisi A DPRD Kobar itu.

Ia berharap Kontingen Kwartir Pramuka Cabang Kobar yang akan mengikuti jamnas dapat melaksanakan tugasnya untuk memperkenalkan budaya dan mengharumkan nama daerah. "Mereka akan menjadi duta-duta yang akan mempromosikan budaya, parawisata dari Kobar sekaligus yang terkait dengan penyelenggaraan festival keraton nusantara (FKN) pada ajang Jamnas di Cibubur Jakarta nanti."

Salah satu peserta Lima Uli Yuliana, mengaku sudah mempersiapkan fisik dan mental untuk mengikuti berbagai rangkaian persiapan dan hajatan lima tahunan itu. Ia juga merasa bangga karena terpilih menjadi salah satu wakil dari Kabupaten Kobar. "Orang tua mendukung penuh. Saya akan lakukan yang terbaik," ucapnya penuh keyakinan.(UD/N).

Berita Terbaru