Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kades Tamiang Terpilih Meninggal, Pemkab Berunding Tentukan Aturan

  • Oleh Hendi Nurfalah
  • 02 November 2016 - 17:57 WIB

BORNEONEWS, Lamandau - Matias Hebat, Kepala Desa Tamiang terpilih, Kecamatan Bulik yang memenangkan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak awal Oktober lalu, meninggal dunia, Selasa (1/11/2016). Dari informasi yang berhasil dihimpun Borneonews, Kades Tamiang terpilih tersebut meninggal akibat terkena serangan jantung. Hebat dinyatakan meninggal dunia saat di perjalanan menuju RSUD Lamandau.

Sehari sebelumnya, yang bersangkutan masih menghadiri acara hajatan di rumah warga di sekitaran Kota Nanga Bulik. Informasi yang sama juga seperti diterima Wakil Bupati Lamandau, H. Sugiyarto, saat dibincangi Borneonews, Rabu (2/11/2016).

Menyikapi adanya salah seorang kades terpilih yang meninggal tersebut, Pemkab Lamandau dipastikan akan segera melakukan rapat.

TIDAK DIATUR PERBUP

Kabar duka atas meninggalnya kades terpilih itu, menjadi polemik keberlanjutan tahapan Pilkades. Terlebih, kades terpilih pada Pilkades serentak faktanya belum ditetapkan dan dilantik, artinya masih sebagai calon kades terpilih. Di sisi lain, dalam Perbup Pilkades sama sekali tidak diatur mengenai hal tersebut.

"Kita akan melakukan rapat bersama dengan para BPD dan camat setempat berkaitan dengan kades terpilih yang meninggal," sebutnya.

Peraturan Bupati (Perbup) tentang pelaksanaan Pilkades Serentak di Lamandau belum mengatur sampai kepada jika kades terpilih berhalangan tetap. Sugiyarto mengakui, pembahasan mengenai hal itu terlewat, sehingga tidak diatur dalam Perbup atau bahkan tidak terbayangkan akan ada fenomena atau peristiwa seperti ini.

"Rapat yang akan kita lakukan adalah untuk membahas apakah nantinya harus dilakukan pemilihan ulang atau bagaimana," bebernya.

Sebab, imbuh dia, karena kades terpilihnya meninggal dunia, tidak serta merta peraih suara di bawahnya lantas bisa menggantikan. "Tentu hal ini harus dirapatkan, sehingga akan menghasilkan keputusan terbaik bagi semua pihak, khususnya masyarakat Desa Tamiang," pungkasnya.

Hal yang sama disampaikan Kepala Bagian Pemerintahan Setda Lamandau, Triadi, yang juga Panitia Pilkades Kabupaten. Dirinya belum dapat memberi penjelasan lebih jauh karena harus menunggu rapat yang rencananya akan dipimpin langsung oleh Bupati Lamandau, Marukan.

Namun demikian, urai Triadi, yang jelas saat ini, untuk Kades Tamiang masih dijabat PJ atau Pejabat Kades yang lama. "Kita tunggu hasil rapat nanti, saat ini pak Bupati sedang dinas luar, semoga minggu depan sudah ada keputusan."

Seperti diketahui, Pilkades untuk Desa Tamiang diikuti oleh 4 Calon Kades. Yaitu, (1) Eldi, (2) Darong, (3) Matius Hebat (Almarhum) dan (4) Rejoltri. (HENDI NURFALAH/N).

Berita Terbaru