Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinas TPHP Kobar Terus Berikan Pendampingan kepada Petani 

  • Oleh Andreansyah
  • 22 Agustus 2018 - 08:00 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Dinas Tanaman Pangan, Holtikultura dan Perkebunan (TPHP) Kobar terus memberikan pendampingan kepada petani di Kobar. Sehingga petani bisa meraih hasil yang maksimal.

Kepala Dinas Tanaman Pangan, Holtikultura dan Perkebunan Kobar Kamaludin Bustani melalui Kasi Holtikultura Legiman menyampaikan, banyak petani di Kobar yang sadar terhadap potensi daerah. Terutama, dalam pengembangan tanaman holtikultura yang bagus dikembangkan di Kobar.

"Tanaman holtikultura seperti melon, semangka dan masih banyak jenis lainnya itu sangat bagus dikembangkan di wilayah kita. Bahkan, tanah di Kobar sangat bagus ditangani untuk tanaman holtikultura," kata Kasi Holtikultura Legiman, Selasa (21/8/2018).

Legiman menyebut, pihaknya juga terus memberikan pendampingan kepada petani di Kobar. Sehingga petani juga bisa mendapatkan hasil yang maksimal dari menanam tanaman holtikultura. (Andre/B-2)

Berita Terbaru