Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Festival Mehampar Wadai Sarana Perkenalkan Wadai Tradisional ke Generasi Millenial

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 05 November 2019 - 21:40 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Festival Mehampar Wadai merupakan sarana perkenalkan wadai tradisional pada generasi millenial Kobar.

Bupati Kobar Hj Nurhidayah mengatakan, kegiatan ini dalam rangka memeriahkan HUT Kobar ke-60, promosi sektor pariwisata, sekaligus melestarikan wadai tradisional Kobar dan sebagai media pengetahuan bagi generasi muda.

"Jadi festival ini juga sebagai media pembelajaran untuk generasi muda, yang mungkin sudah banyak tidak tahu wadai tradisional kita," ujarnya, Selasa, 5 November 2019.

Festival Mehampar Wadai ke-4 dilaksanakan di Jalan PRA Kusumayudha komplek Bukit Indra Kencana, Selasa, 5 November 2019. Kegiatan itu dipenuhi masyarakat yang ingin merasakan berbagai macam jenis wadai secara gratis.

Dengan demikian harapan Bupati, wadai khas tradisional Kobar dapat terus dilestarikan sehingga anak muda Kobar tidak hanya mendengar namanya namun, dapat melihat dan merasakannya.

"Melalui anak muda inilah nantinya wadai tradisional dapat dipromosikan hingga ke masyarakat luas sebagai sektor pariwisata baru," jelasnya.

Bupati sangat mengapresiasi para masyarakat yang masih melestarikan makanan tradisional Kobar sehingga wadai asal Kobar dapat lestari. (DANANG/B-2)

Berita Terbaru