Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

KPH Buka Penerimaan 270 Brigdal Karhutla

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 12 Maret 2021 - 17:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Dinas Kehutanan (Dishut) Kalimantan Tengah (Kalteng) melalui Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) berencana melakukan perekrutan Brigadir Pengendalian (Brigdal) Kabakaran Hutan dan Lahan (Karhutla).

“Setiap KPH merekrut 15 orang. Total ada 18 KPH di Kalteng jadi yang dicari sekitar 270 an,” kata Kepala Dishut Kalteng Sri Suwanto melalui Kepala Seksi Pengendalian Kebakaran Hutan dan Lahan (Dalkarhutla) Achmad Sugianor, Jumat.

Sugianor mengatakan kemungkinan perekrutan tersebut sudah akan dimulai pada minggu kedua Maret ini. Pelaksanaan perekrutan juga dilaksanakan langsung di KPH.

Sedangkan untuk kriteria ia menegaskan yang terpenting adalah sehat jasmani dan rohani, kemudian usia juga tidak boleh terlalu tua maksimal 35 tahun. 

“Itu ada pelatihannya dulu kemungkinann seminggu dilatih dulu. Rencana mereka (KPH) yang melaksanakan,” jelas Sugianor.

Adapun KPH ini merupakan ujung tombak pengendalian dan penanganan Karhutla Dishut Kalteng. Mereka mengelola tapak dan tersebar di seluruh kalteng berdasarkan wilayah.

KPH bertugas melaksanakan pencegahan dini serta mengedukasi masyarakat untuk ikut menjaga. Di beberapa titik KPH juga menggandeng masyarakat untuk melaksanakan patroli dan pemadaman karhutla. (HERMAWAN DP/B-5)

Berita Terbaru