Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kabupaten Barito Utara Juara FSQI ke-IX Tingkat Kalteng

  • Oleh Ramadani
  • 29 Oktober 2022 - 17:30 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh – Kabupaten Barito Utara meraih juara pada Festival Seni Qasidah Indonesia (FSQI) ke IX tingkat Provinsi Kalimantan Tengah di Palangka Raya tahun 2022.

Kabupaten Barito Utara meraih juara umum pada FSQI tersebut hasil dari cabang lomba juara I Bintang Vocalis Dewasa Putera, juara I Pop Religi Puteri, Juara 2 Bintang Vocalis Anak-anak dan Juara 3 Bintang Vocalis Dewasa Putera dengan 14 point mengungguli 13 kabupaten-kota lainnya.

Sekretaris Umum LASQI Barito Utara, H Supian mengatakan, pada perhelatan Akbar Festival Seni dan Qasidah Indonesia ke IX tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2022, ini dilaksanakan di Palangka Raya, tepatnya di BallRoom Swiss-bell Hotel Danum Jalan Tjilik Riwut Palangka Raya dengan Keputusan Akhir Dewan Juri yang menghantarkan Kabupaten Barito Utara menjadi juara I.

“Di antara tujuan FSQI ialah menjaga dan meningkatkan kecintaan seni islami, rasa cinta itu diungkapkan melalui seni qasidah, cinta kepada Allah SWT, cinta kepada Rasul SAW, cinta kepada agama, cinta kepada orang tua, cinta kepada sesama manusia, cinta kepada masyarakat, cinta kepada lingkungan cinta kepada tanah air dan negara,” kata H Supian, Sabtu, 29 Oktober 2022.

Selanjutnya, para juara I ini akan mewakili Provinsi Kalimantan Tengah pada ajang Festival Seni dan Qasidah Tingkat Nasional Tahun 2022 pada 16-20 November 2022 di Kota Karawang Jawa Barat.

Sebelumnya, Wakil Bupati Barito Utara (Wabup Barut) Sugianto Panala Putra melepas peserta Festival Seni Qasidah Indonesia IX Tahun 2022 Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) di Palangka Raya, di rumah jabatan Bupati, Selasa, 25 Oktober 2022.

Bupati Barito Utara H Nadalsyah melalui Wakil Bupati Sugianto Panala Putra saat pelepasan kala itu berharap peserta Seni dan Qasidah Barito Utara mendapat berkah, keselamatan, kesehatan dan memperoleh hasil yang maksimal.

Peserta FSQ Barito Utara berjumlah 30 orang terdiri atas 10 orang peserta bintang yang terbagi 2 kategori di antaranya vokalis dan pop religi. Kategori bintang vokalis diikuti oleh peserta dewasa, remaja dan anak-anak sedangkan kategori pop religi diikuti anak-anak dan remaja.

Selain peserta festival, pendamping yang ikut serta berjumlah 5 orang, unsur pengurus 11 dan orang tua peserta 9 orang. Kegiatan FSQ ke IX di Palangka Raya dimulai dari  26 - 29 November 2022 dengan ketua rombongan dipercayakan kepada H Supriadi. (RAMADHANI/B-7)

Berita Terbaru