Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Harus Pastikan Kesiapan Sekolah Gelar UN CBT

  • 15 Februari 2016 - 15:02 WIB

Komisi III DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) yang membidangi pendidikan meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Timur (Kotim) melalui Dinas Pendidikan (Disdik) Kotim agar memastikan kesiapan sekolah-sekolah yang akan menggelar ujian nasional (UN) secara online atau computer base test (CBT).

Hal itu disampaikan anggota Komisi III DPRD Kotim Sutik saat ditemui <Borneonews> di ruang kerjanya, Senin (15/2/2016). "Disdik harus terus mengevaluasi dan mengingatkan sekolah untuk memastikan semua kendala dalam pelaksanaan UN CBT bisa diatasi, terutama menyangkut kesiapan perangkat komputer dan sistem yang akan terhubung dengan (server) UN online itu," kata Sutik.

Ia melanjutkan permintaan ini bukan tanpa alasan, jika persiapan tidak matang, maka pada saat pelaksanaan kemungkinan bisa muncul gangguan teknis seperti kesalahan formulir data peserta, komputer yang terlalu lama loading bahkan aliran listrik yang sewaktu-waktu bisa padam. "Kalau listriknya mati, maka itu gangguan yang cukup fatal, waktu pengerjaan soal-soal akan tersita,' kata dia.

Menurut politisi Partai Gerindra itu, pada prinsipnya DPRD merespon positif penerapan UN CBT tersebut. Namun sekolah harus benar-benar dipastikan siap. "Jangan sampai sistem yang baru dua tahun dilaksanakan ini justru menimbulkan kekacauan yang merugikan para siswa maupun pihak sekolah," cetus dia.

Sutik mengaku pelaksanaan UN berbasis online cukup berat. Pasalnya, ada kemungkinan kendalan teknis yang bisa terjadi sewaktu-waktu dan itu akan berpengaruh pada mental peserta UN. "Oleh karena itu, kami menyarankan sejak jauh-jauh hari sebelum pelaksanaan UN, para guru memberikan pengertian kepada siswa-siswanya agar mempersiapkan diri dengan baik." (RF/B-8)

Berita Terbaru