Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pendidikan Penting untuk Bantu Generasi Muda Tangguh Hadapi Perubahan Zaman

  • Oleh Riska Yulyana
  • 02 Mei 2023 - 23:10 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Anggota DPRD Gunung Mas Rayaniatie Djangkan berharap generasi muda setempat bisa menjadi generasi yang tangguh menghadapi perubahan zaman melalui pendidikan. 

"Selamat Hari Pendidikan Nasional, pendidikan merupakan elemen penting untuk menjadikan generasi muda kita menjadi generasi menerus bangsa yang tangguh dalam menghadapi perubahan zaman," ujar Raya, Selasa, 2 Mei 2023.

Melalui berbabagi jenis pendidikan dan ilmu pengetahuan yang ada, generasi muda khususnya di Kabupaten Gunung Mas diharapkan bisa beradaptasi dengan perkembangan zaman yang semakin maju dengan terus meningkatkan kompetensi diri. 

"Misalnya, pemuda kita bisa meningkatkan kompetensi dengan mengikuti berbagai seminar atau workshop yang bisa menambah pengetahuan hingga keahlian. Sehingga ke depan mereka bisa bersaing dan bisa menjadikan Gunung Mas lebih baik," paparnya. 

Politisi PAN itu mengatakan, baik pendidikan formal maupun non formal memiliki manfaat yang baik untuk perkembangan pengetahuan dan kemampuan masyarakat termasuk generasi muda. 

"Mari kita tingkatkan pendidikan di Kabupaten Gunung Mas sehingga ke depan daerah kita bisa bertambah maju, masyarakatnya semakin sejahtera dan pembangunan semakin baik," tukas Raya. (RISKA YULYANA/H) 

Berita Terbaru