Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bappedalitbang Kalteng Harap Bappenas Kuatkan Produktivitas Generasi Milenial

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 14 Juni 2023 - 14:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Penelitian dan Pengembangan (Bappedalitbang) Kalteng berharap Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) dapat menguatkan generasi milenial.

“(Harapannya) Bappenas bisa merencanakan penguatan generasi milenial agar lebih produktif, khususnya Pemuda Kalteng,” ungkap Kepala Bappedalitbang Kalteng, Kaspinor dalam keterangannya, saat menerima kunjungan Tim Direktorat Kependudukan dan Jaminan Sosial Kementerian PPN/Bappenas, Selasa, 13 Juni 2023.

Hal itu dinilai perlu untuk mendukung Kalteng yang sedang mengembangkan Kawasan Industri, food estate, serta shrimp estate, sehingga diharapkan lebih banyak tenaga kerja lokal yang terserap.

Sementara itu, Kepala Bidang Sosial, Budaya, dan Pemerintahan Chandra Fuji Asmara menambahkan, Kalteng sudah menyiapkan beberapa kawasan transmigrasi untuk sektor penataan sebaran penduduk, yang diharapkan bisa dijadikan lokus penataan sebaran penduduk nasional.

Dalam diskusi tersebut Tim Bappenas mengingatkan bahwa puncak bonus demografi di Provinsi Kalteng yang sudah dimulai di tahun 2023.

Bappenas menilai hal itu perlu menjadi perhatian serius dari semua pihak agar bisa dimanfaatkan dengan maksimal.

Melalui pertemuan diharapkan agar Bappenas bisa menerima agenda konsultasi dan koordinasi antar pimpinan Bappenas dan Bappeda Provinsi Kalteng, guna membahas isu-isu grand design kependudukan dan ketenagakerjaan Kalteng ke depannya. (HERMAWAN DP/H)

Berita Terbaru